Raize Ngebut Dari Belakang, Truk Pindahan Tabrak Pembatas Tol
Raize Ngebut Dari Belakang, Truk Pindahan Tabrak Pembatas Tol
Peristiwa kecelakaan di ruas tol di Sumatera Selatan kembali terjadi. Satu unit truk PS menabrak pagar pembatas dan nyemplung di ruas tol Palembang-Indralaya (Palindra) usai diseruduk Toyota Raize yang ngebut dari belakang.
"Iya, benar kejadiannya memang seperti itu," kata Kasat PJR Ditlantas Polda Sumsel Kompol Mamat Dana Prawira dikonfirmasi Selasa (5/9/2023).
Kanit PJR Tol Palindra, Iptu Rudi Suwarman mengatakan, peristiwa itu bermula ketika truk PS dikemudikan Nopriansyah (36) warga Palembang, bermuatan barang pindahan berada di lajur lambat (kiri). Nopriansyah hendak menyalip truk lain yang berada di depannya. Kejadian berlangsung pada Selasa (5/9) di ruas tol Palindra, KM 12, sekitar pukul 14.30 WIB.
"Truk PS itu awalnya hendak mendahului truk yang berada di depannya yang sama berada di jalur lambat (kiri) dengan mengambil lajur cepat (kanan)," kata Iptu Rudi, kepada terpisah.
Truk pun masuk ke jalur cepat. Di saat bersamaan, Toyota Raize melaju kencang dari belakang di jalur yang sama. Toyota Raize warna putih itu dikemudikan F (17). Diduga tak sempat mengerem, mobil putih pun menghantam bagian belakang truk tersebut.
"Setelah itu, truk itu menabrak beton median jalan sebelah kanan lalu banting stir ke kiri hingga menabrak pagar pembatasan dan jatuh, terguling di semak pinggir tol," sambungnya.
Akibat kejadian itu, truk PS dan Raize itu ringsek. Beruntung tidak ada korban jiwa.
"Empat orang termasuk sopir Raize hanya mengalami trauma, sementara lima penumpang truk pindahan itu termasuk sopirnya mengalami luka ringan dan saat ini sudah diberikan tindakan medis di klinik gerbang tol Pemulutan," jelasnya.
Sementara itu, kerugian kendaraan meliputi kerusakan berat pada truk dan Toyota Raize. Kerusakan juga terjadi pada 4 tiang guardrail, 2 beam, dan 3 reflektor yang merupakan fasilitas jalan tol milik Hutama Karya.
Post a Comment for "Raize Ngebut Dari Belakang, Truk Pindahan Tabrak Pembatas Tol "